Dalam Binter Babinsa Koramil 07 Grabag Senam Bersama Warga
Purworejo -Dalam rangka memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, Babinsa Koramil 07 Grabag Serka Agus melaksanakan senam bersama masyarakat di Desa Harjobinagun Kecamatan Grabag Kabupaten Purworejo.Rabu.(16/3).
Kegiatan olahraga senam adalah sebagai upaya untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Hal ini berarti bahwa Babinsa berusaha untuk merubah kebiasaan sosial dengan sasaran individu individu yg belum atau tidak pernah terbiasa melaksanakan kegiatan olahraga khususnya senam.
Menurut Babinsa pula,Kegiatan ini juga sebagai metode binter guna membangun komunikasi dan merangkul masyarakat diwilayah Harjobinagun kususnya yang merupakan di warga binaan. Karena masyarakat didaerah ini sangat antusias untuk diajak berolah raga sehingga Babinsa sebagai aparat teritorial juga berusaha menyemangati warga.
Dengan kegiatan olahraga bersama ini pula harapannya akan menghilangkan kebiasaan Negatif para warga,dengan senam bersama ini juga akan menciptakan potensi ketahanan wilayah, sehingga akan mendukung aparat teritorial dalam menghadapi berbagai ancaman baik dari dalam maupun dari luar.
- Published On : 11 bulan ago on Maret 16, 2022
- Author By : alim mutakin
- Last Updated : Maret 16, 2022 @ 7:52 am
- In The Categories Of : Uncategorized
NEXT ARTICLE
Babinsa Bersama Siswa Siswi SMPN 10 Purworejo Menanam Pohon Di Pinggiran Pantai Jetis
PREVIOUS ARTICLE
Babinsa Koramil 07 Grabag Komsos Dengan Tokoh Agama Di Desa Ketawangrejo
Tinggalkan Balasan