Dandim Purworejo Letkol Infanteri Lukman Hakim S. Sos.M.Si.Hadiri Panen Raya Jagung di Desa Ketawangrejo
Purworejo – Komandan Kodim 0708 Purworejo Letkol Infanteri Lukman Hakim S. Sos, M. Si. di dampingi Forkompincam, tokoh masyarakat dan kelompok tani Kecamatan Grabag melaksanakan panen raya jagung di Desa Ketawangrejo Kecamatan Grabag Kabupaten Purworejo.Selasa, (25/10).
Panen jagung perdana di lahan tidur seluas 12.000 meter milik TNI AD ini,merupakan demlot Kodim 0708 Purworejo sebagai upaya untuk mendukung program pemerintah dalam mensukseskan swasembada pangan kususnya di wilayah Kabupaten Purworejo.
Komandan Kodim 0708 Purworejo Letkol Inf Lukman Hakim menyampaikan kegiatan ini merupakan implementasi wujud nyata dari instruksi program pimpinan TNI AD Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman untuk mengoptimalkan lahan tidur yang ada di wilayah guna mendukung swasembada pangan Nasional.
” Hari ini kita memanen jenis jagung hibrida di lahan seluas 7000 meter untuk sisanya 5000 meter akan di panen dua minggu mendatang,”ucap Dandim.
Menurut Dandim, hasil panen tersebut sangat memuaskan dengan capaian hasil yang baik dan maksimal.Dengan lahan seluas 12000 meter diperkirakan hasilnya bisa mencapai 6 sampai dengan 7 ton karena ini masih dalam proses panen dan hasilnya nyata terlihat setelah selesai di dua bidang lahan dan tentunya ini akan bermanfaat untuk masyarakat di wilayah Kecamatan Grabag.
“Setelah jagung di panen tentunya lahan bisa di manfaatkan kembali untuk menanam tanaman yang lain untuk menambah peningkatan kebutuhan pangan masyarakat, “ungkap Dandim.
Sementara itu camat Grabag Eko Setyo Husodo, S.STP.mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Dandim sebagai pelopor kegiatan penananaman jagung di lahan tidur milik TNI di wilayah Kecamatan Grabag. Tentunya kegiatan ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Ketawangrejo.
” Semoga pengolahan lahan tidur ini akan menjadi contoh oleh warga masyarakat tidak hanya di Desa Ketawangrejo melainkan juga di Desa desa di wilayah Kecamatan Grabag, “pungkasnya.
- Published On : 7 bulan ago on Oktober 27, 2022
- Author By : alim mutakin
- Last Updated : Oktober 27, 2022 @ 2:31 am
- In The Categories Of : Uncategorized
Tinggalkan Balasan